Saturday, May 8, 2010

Vanilla Pancake with Strawberry Ice Cream


Dari gue kecil gue suka banget makan pancake, buatan opung gue. Tapi setelah gue gede bisa beda2in, bedanya pancake opung gue sama yg di breakfast di hotel2 itu ketebalannya. Buatan opung gue tuh yg bisa digulung2 diisi macem2 topping, sedangkan yg di hotel2 kebanyakan tebel trs pake mapple syrup, yah American Style gitu. Dua2nya gue suka sih, tapi kalo yg tebel agak eneg sebenernya. Btw, kemaren malem gue nonton Nigella di AFC, akhirnya gue memutuskan buat bikinin adek gue sarapan pancake --> tapi resep Nigella gue modif ya ;-)
Bahan Pancake :
- 170 gr tepung terigu
- 250 ml susu cair
- 2 sdt gula
- 2 sdt vanilla essence
- 1 butir telur
- 2 sdm mentega
- 2 sdt baking powder
Cara :
1. Campur bahan-bahan kering di satu bowl besar (tepung terigu, gula, baking powder) aduk rata. Sambil lelehkan mentega (bisa di pan, bisa di microwave)
2. Masukkan bahan-bahan basah ke bowl (susu, telur, vanilla essence, mentega cair) aduk merata.
3. Panaskan pan khusus pancakes (biasanya pan untuk telur mata sapi) agar bentuk pancake tebal dan bagus. Beri sedikit mentega untuk menggoreng pancake.
4. Goreng pancake sampai kecokelatan dengan panas sedang agar pancake matang merata. Sajikan bersama ice cream dan saus strawberry.
Bahan Ice Cream :
- 1 pack whipping cream/cream biasa
- 1 kaleng susu kental manis
- Strawberry essence
Cara :
1. Siapkan bowl besar. Masukkan 1 pack cream, masukkan juga 1 kaleng susu kental manis.
2. Kocok cream dengan susu kental manis dengan kecepatan tinggi.
3. Setelah mengembang, tambahkan strawberry essence. Kocok lg hingga merata dgn kecepatan sedang.
4. Masukkan ke wadah bertutup. Masukkan ke dalam freezer sampai membeku.
(Thanks to Nila Layla & Vierna for the ice cream recipe ♥)

No comments :

Post a Comment